BERITA VIRAL

Polisi Cari Identitas Petugas Kawal Klub Moge Terobos Lampu Lalu Lintas di BSD

Polisi Cari Identitas Petugas Kawal Klub Moge Terobos Lampu Lalu Lintas di BSD

Polisi Cari Identitas Petugas Kawal Klub Moge Terobos Lampu Lalu Lintas di BSD

Polres Tangerang Selatan melacak identitas aparat pengawal rombongan motor gede atau moge yang viral di media sosial. Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan Ajun Komisaris Bayu Marfiando hendak memastikan apakah pengawal moge itu anggota kepolisian.   

Rombongan kendaraan roda dua yang dikawal aparat tersebut viral karena seenaknya menerobos lampu lalu lintas yang masih merah di kawasan BSD Serpong, Tangerang Selatan. 

“Kami lagi cari tau identitas rombongan tersebut. Kami masih pastikan apa betul polisi atau bukan,” ujar Bayu saat dihubungi, Senin, 7 September 2020. 

BACA JUGA : Viral Video Sejoli Berbuat Mesum di Taman Maramis Kota Probolinggo

Bayu mengatakan rombongan pengendara motor gede itu menerobos lampu lalu lintas dengan pengawalan polisi pada Ahad kemarin, pukul 16.00. Ia membantah bahwa tiga aparat kepolisian yang mengawal rombongan berasal dari kesatuannya. 

“Yang pasti anggota Lantas Polres Tangsel kemarin sore nggak ada yang melakukan pengawalan apapun ya,” ujar Bayu. 

Video polisi mengawal klub moge melanggar lalu lintas itu viral setelah diunggah akun Instagram @tangerang.terkini. Selain menerobos lampu lalu lintas, rombongan berjumlah sekitar 20 motor itu juga melawan arus. 

Baca juga: Pakai Baju Super Seksi Saat Masak, Wanita Ini Bikin Orang Gagal Fokus

“Lihat nih, kondisinya lampu merah di BSD, ada tiga polisi jalan duluan. Motor gede semua,” ujar perekam video. 

Tindakan itu kemudian mendapat kecaman dari warganet. Mereka juga mempertanyakan kepentingan klub moge meminta pengawalan polisi dan menerobos lampu merah. Menurut warganet, tindakan oknum aparat dan klub motor gede tersebut mencerminkan arogansi. “Deretan orang arogan di jalan,” tulis akun @salinonuari di akun @tangerang.terkini. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *