BERITA KESEHATAN BERITA UNIK

7 Kota Terbau Di Dunia, Turis Sampai Ogah Berdiam Lama!

Pemandangan yang indah belum menjamin keadaan yang sebenarnya. Bitulah kenyataannya untuk ketujuh kota terbau di dunia ini. Kamu pernah ke mana?

Walaupun dibekali dengan seribu tempat atraksi turis, beberapa negara di dunia ternyata memiliki kota terbau, lho.

Aroma tidak sedap ini bisa datang dari berbagai macam sumber.

Mulai dari rempah-rempah, sampah, buah yang dijual disekitaran jalan, polusi, dan lain-lain!

Nah, kalau kamu mau mengunjungi kota-kota di bawah ini…

…Siap-siap saja, deh, untuk menahan nafas sesering mungkin!

Berikut adalah daftarnya!

Kota Terbau di Dunia: Apakah Masih Layak Dikunjungi?

1. Rotorua, Selandia Baru

kota terbau

Kota yang tersohor dengan geysernya ini mungkin merupakan satu-satunya area yang terbilang beraroma buruk di Selandia Baru.

Pasalnya, baru-baru ini, Selandia Baru dinobatkan sebagai salah satu negara terbersih di dunia.

Diberi nama Kota Sulfur, Rotorua berdiri di atas lahan geothermal, geyser, dan kolam air panas belerang.

Aroma sulfur ini bahkan sudah tercium satu langkah dari perbatasan kota.

papanloker2.com

Apabila kamu tidak terganggu dengan bebauan ini, silahkan saja kungjungi dan nikmati kolam belerangnya yang diklaim dapat meremajakan kulit!

2. York, Inggris

kota terbau

Kota York adalah satu dari beberapa area yang bisa dibilang terpencil di Inggris.

Tidak banyak warga yang lalu-lalang di kota ini, begitu juga turis.

Namun, keindahan Kota York sudah terkenal ke seluruh penjuru Britania Raya.

Hanya saja, setiap pengunjung yang mampir kesini pasti mengeluh dengan bau coklatnya yang benar-benar menyengat.

Terkadang, bau coklat ini bahkan membuat banyak pengunjung merasa pusing!

Ini dikarenakan kota York bersebelahan dengan Nestle Rowntree, yang mana merupakan pabrik pembuat coklat terbesar di Inggris.

3. Bangkok, Thailand

kota terbau

Sebenarnya, untuk kamu yang tahan dengan bau duren, Bangkok tidak akan menjadi kota terbau di daftar liburanmu!

Namun, karena jumlah orang yang tidak menyukai durian juga lumayan banyak…

…Bangkok akhirnya dinominasikan sebagai salah satu kota terbau di dunia.

Hampir diseluruh penjuru kota, kamu akan mencium bau raja buah ini.

Entah kamu sedang naik kereta, berjalan di taman, atau masuk ke pusat perbelanjaan, bau buah durian akan tetap menghantui!

4. Los Angeles, Amerika Serikat

kota terbau
papanloker2.com

Apabila dilihat di TV, kota Los Angeles terlihat modern dan futuristik, ya!

Siapa, sih, yang tidak mau berlibur kesini?

Nah, dibalik semua itu, ternyata Los Angeles jatuh ke dalam daftar kota terbau di dunia juga, lho.

Bagian yang biasa kalian lihat di TV ternyata disebut sebagai Up Town Los Angeles, dimana pusat perbelanjaan dan perumahan elit berada.

Bila kamu turun menjamah sisi kota Los Angeles, kamu akan sadar betapa baunya kota satu ini.

Campuran polusi, gorong-gorong yang tidak bersih, sampah, dan keringat orang-orang sekitar membuat banyak turis enggan mampir lama-lama di sini!

5. Mumbai, India

kota terbau

Berbeda dengan kota terbau lainnya, banyak yang tidak tahan berdiam di Mumbai bukan karena polusi atau bau amisnya, namun karena rempah-rempahnya yang bisa tercium di udara.

Untuk beberapa orang, terutama warga lokal, aroma ini terbilang harum dan merupakan ciri khas kota-kota di India.

Akan tetapi, untuk yang belum terbiasa, bau ini dapat menjadi masalah yang cukup mengkhawatirkan.

Banyak orang yang mengeluh bebauan rempah-rempah di Mumbai membuat mereka sering bersin-bersin.

6. Fez, Moroko

kota terbau

Kota terbau berikutnya dalah Fez, sebuah kota kecil di Moroko.

Selain tercatat sebagai salah satu kota tua di Moroko, Fez juga menyandang gelar kota beraroma tidak sedap berkat produksi barang-barang kulitnya.

Kota ini menghasilkan banyak cinderamata dari bahan kulit seperti tas, karpet, sepatu, jaket, dan masih banyak lagi!

Bau kulit yang dijemur di bawah terik sinar matahari sebenarnya tidak begitu menyengat, tapi lumayan intens untuk yang memiliki hidung sensitif.

7. Venice, Italia

kota terbau

Sudah tidak diragukan lagi, Venice merupakan salah satu kota paling indah di dunia.

Kota ini selalu menjadi destinasi utama setiap orang yang hendak berlibur ke benua Eropa.

Namun, tahukah kamu bahwa Venice tidak seindah yang kamu kira?

Well, ini dikarenakan kota yang dikenal dengan wisata airnya ini dipenuhi dengan saluran comberan yang menjadi tujuan terakhir banyak got di Italia.

Selain itu, genangan air di beberapa area di Venice juga berbau amis karena tidak terurus.

Jadi, kalau kamu mau berkunjung ke sini, pastikan sudah siap dengan segala bebauannya, ya!

papanloker2.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *