BERITA BOLA

Resmi! AFC Tunda Piala Asia U-16 dan Piala Asia U-19

Resmi! AFC Tunda Piala Asia U-16 dan Piala Asia U-19

LOKERBOLA – Resmi! AFC Tunda Piala Asia U-16 dan Piala Asia U-19

Jakarta – Piala Asia U-16 dan Piala Asia U-19 2020 resmi ditunda. Komite Eksekutif AFC memutuskan menggeser kedua kejuaraan yang diikuti Indonesia itu ke awal tahun 2021.

Keputusan ini menjadi kabar buruk buat Timnas Indonesia U-16 dan Timnas U-19 Indonesia. Dua Timnas Indonesia kelompok usia itu sudah jauh-jauh hari mempersiapkan diri menyambut dua ajang tersebut. Bahkan Timnas U-19 sudah berada di Kroasia untuk menjalani persiapan sejak akhir Agustus.

Tak cuma itu, diputuskan juga nasib beberapa kejuaran AFC lainnya. Mulai dari Liga Champions Asia, Piala Asia Futsal, hingga Piala AFC 2020.

Hasilnya, Piala Asia U-16 dan Piala Asia U-19 ditunda ke tahun 2021. Seharusnya Piala Asia U-16 digelar pada 25 November-12 Desember, kemudian Piala Asia U-19 pada 14-31 Oktober. Lalu Piala Asia Futsal digeser dari November ke 2-13 Desember.

BACA JUGA : Lionel Messi Sudah Latihan Bareng Rekan Setimnya Di Barcelona

“Ini adalah waktu sulit buat semua orang yang terlibat di sepakbola dan dunia olahraga secara umum. Kami mengambil langkah yang diharapkan bisa memastikan keamanan finansial AFC dan para asosiasi anggota,” kata Presiden AFC Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa dalam rilis resmi.

“Saya yakin, dengan kesatuan dan keberagaman di AFC, kita bisa menghadapi tantangan ini,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, Liga Champions Asia tetap lanjut dengan Qatar menjadi tuan rumah Grup Barat setelah terjadinya perubahan format babak grup menjadi home tournament. Hanya saja, belum ada tuan rumah yang ditunjuk untuk menggelar laga lanjutan Grup Timur.

Hanya Piala AFC saja yang diputuskan ditiadakan di saat kejuaraan yang lainnya sekadar ditunda. Indonesia punya dua wakil di ajang ini dengan yakni PSM Makassar dan Bali United.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *