BERITA BOLA

Liverpool Berduka, Penyanyi ‘You’ll Never Walk Alone’ Wafat

Liverpool Berduka, Penyanyi ‘You’ll Never Walk Alone’ Wafat

SITUS JUDI ONLINE TERPERCAYA – Liverpool Berduka, Penyanyi ‘You’ll Never Walk Alone’ Wafat

Liverpool – Liverpool berduka atas meninggalnya Gerry Marsden. Penyanyi asli Merseyside itu adalah sosok yang mempopulerkan anthem The Reds, ‘You’ll Never Walk Alone’.
Marsden meninggal dunia pada Minggu (3/1/2021) malam WIB akibat penyakit jantung. Vokalis band Gerry And The Pacemakers itu tutup usia di umur 78 tahun.

Liverpool turut menyampaikan duka cita atas wafatnya Marsden. Pengumuman tersebut disampaikan juara bertahan Liga Inggris itu melalui media sosial.


Sebuah kehilangan yang luar biasa bagi kami mendengar kepergian Gerry Marsden. Kata-kata Gerry akan hidup selamanya bersama kami. You’ll Never Walk Alone (anda tidak akan pernah sendirian),” begitu isi pernyataan resmi Liverpool via Twitter.


Liverpool memang memiliki ikatan batin yang kuat dengan Gerry Marsden. Ya, penyanyi beraliran Merseybeat itu merupakan seorang penggemar The Reds, sekaligus penyanyi lagu ‘You’ll Never Walk Alone’ yang selalu diputar pada setiap pertandingan di Anfield.

‘You’ll Never Walk Alone’ aslinya merupakan lagu karangan Rodgers and Hammerstein untuk drama musikal Carousel tahun 1945. Pada 1963, Gerry And The Pacemakers membuat versi cover lagu tersebut dan menjadi hit nomor satu di Inggris.


Melansir laporan Independent, Marsden memberikan vinyl lagu ‘You’ll Never Walk Alone’ versi bandnya ke manajer Liverpool saat itu, Bill Shankly. Tembang tersebut kemudian mulai diputar di Anfield, dinyanyikan para penggemar di tribun, hingga menjadi anthem klub sampai sekarang.
Kecintaan Liverpool dengan lagu ‘You’ll Never Walk Alone’ tidak sampai di situ. The Reds bahkan menyematkan judul tembang tersebut pada bagian atas gerbang Shankly Gates di Anfield. Gambar bagian atas gerbang itu kemudian dicantumkan ke logo resmi klub sejak 1992.

Selamat jalan Gerry Marsden, You’ll Never Walk Alone.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *