BERITA BOLA

Tiga Pemain Indonesia Akan Jalani Trial di Klub Turki

Tiga Pemain Indonesia Akan Jalani Trial di Klub Turki

Situs Prediksi Bola Jitu – Tiga Pemain Indonesia Akan Jalani Trial di Klub Turki

Jakarta – Tiga pemain muda Indonesia akan mencoba peruntungan di klub Turki. Mereka adalah Muhammad Yoan Saputra Arifin, Emir Eranoto Dipasena, dan Aryandra Senna.
Ketiganya mendapatkan kesempatan menjalani trial di Antalya HalSpor, yang merupakan klub internal dari Antalyaspor. Tiga pemain muda ini difasilitasi tiga pihak dan akan berangkat 22 Desember mendatang.

Pihak pertama adalah Futboltours yang merupakan agen perjalanan sepakbola. Kedua, Xten Indonesia, yang merupakan penyedia apparel lokal, yang turut serta menyediakan peralatan latihan. Dan terakhir yakni ACT See Com sebagai pengurus keberangkatan pemain Indonesia ke luar negeri.

Yoan, Emir, Senna akan ditampung di Antalya HalSpor selama kurang lebih delapan bulan hingga satu tahun. Ketiganya diklaim sudah mendapatkan resident permit di Turki untuk periode satu tahun.

“Kalau boleh jujur ini merupakan project pilot kami dari manajemen, untuk mengirimkan pemain trial ke beberapa klub di Eropa. Tetapi umpamanya trial tidak ada wadah, pasti susah,” kata perwakilan ACT See Com Radi Rahmadiar dalam keterangan persnya, Senin (14/12/2020).

“Makanya kami beri wadah di Antalya Halspor. Kebetulan di sana juga mereka juara U-19 nya di Liga lokal Turki yang langsung di bawah pelatih U-19 Antalyaspor,” ujarnya menambahkan.

Turki dipilih karena menjadi salah satu yang masih terbuka menerima kedatangan pemain asing di tengah pandemi virus corona. Namun, ketiganya diharapkan bisa bersaing dan menerima tawaran dari klub Eropa lainnya.

Misi pertama buat para pemain ini adalah membiasakan diri terlebih dahulu dengan iklim sepakbola Eropa. Seperti pola latihan, gaya bermain, hingga gaya hidup.

Eropa sebenarnya bukan tempat yang asing buat ketiga pemain. Yoan pernah menimba ilmu di Spanyol bersama klub Palamos CF, Emir di ISM Academy, Perugia, sementara Senna di Valencia Soccer Academy.

“Tidak hanya latihan saja tetapi juga para pemain akan diberikan mengajarkan sport nutrition karena itu sangat penting untuk pemain bola di umur 16-19 tahun mengenal yang namanya nutrisi,” tutur pemilik Futboltours Margie Ferrari.

“Jadi karena sudah bekerjasama dengan sport nutrition, nanti selama seminggu sekali mereka akan belajar betapa pentingnya menjaga nutrisi untuk memastikan apakah nutrisi yang masuk sudah sesuai dengan kebutuhan mereka,” ucapnya.

Sementara Emir mengaku antusias menyambut kesempatan ini. Ia berharap bisa mengikuti jejak-jejak pemain muda Indonesia lainnya yang sudah lebih dulu ke Eropa.

“Kesempatan ini adalah langka karena tidak banyak pemain Indonesia yang bisa seperti ini. Kalau saya sendiri melihatnya sebagai step saya ke depan untuk belajar sebanyak mungkin,” tutur Emir.

“Ketika kembali ke Indonesia saya bisa memberikan ilmu yang sudah didapat di Eropa sana. Serta ke depannya bisa memberikan tidak hanya keluarga saya sendiri tetapi bangsa Indonesia agar mempunyai nama di Eropa,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *