BERITA BOLA BERITA UNIK BERITA VIRAL

Antoine Griezmann: Iya, Saya Tidak Bahagia di Barcelona

BOLALOKER.ORG – Antoine Griezmann mengaku tidak bahagia di Barcelona karena alasan tertentu.

Musim 2020-2021 tak berjalan mulus bagi Antoine Griezmann.

Penyerang timnas Prancis itu tak melulu jadi pilihan utama pelatih Ronald Koeman.

Dari 36 penampilan di LaLiga, Griezmann empat kali masuk sebagai pemain cadangan.

Penderitaan Griezmann semakin lengkap karena Blaugrana gagal mengakhiri musim dengan gelar juara liga.

Diakui sang bomber, kehilangan trofi dan momen menjadi pemain cadangan membuat dirinya tak senang di Barcelona.

“Iya, saya tak bahagia di Barcelona,” tutur jebolan akademi Real Sociedad itu seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

“Kehilangan gelar juara, contohnya. Itu membuat saya sedih.”

“Pada awal musim juga demikian (tidak bahagia) karena saya tak bermain. Saya tak merasa menjadi pemain penting,” ujar Griezmann.


Salah satu momen yang ‘dibenci’ Griezmann adalah saat melakoni laga penting kontra Real Madrid pada jornada ke-30.

Dia tidak diterjunkan sebagai starter dalam duel bertajuk El Clasico tersebut.

“Saya biasa memainkan semua pertandingan, laga besar. Saya mendapati diri saya di bangku cadangan sewaktu melawan Real Madrid,” kata Griezmann.

“Sangat menyebalkan melihat rekan-rekan setim pemanasan di lapangan, sementara Anda berada di samping mereka,” ucapnya menambahkan.

Griezmann sendiri masih terikat kontrak bersama Barcelona hingga 2024.

Sejak datang ke Camp Nou pada 2019 sampai sekarang, mantan bintang Atletico Madrid itu sudah mengumpulkan 35 gol plus 16 assist dari 99 penampilan di semua kompetisi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *